Sabtu, 23 Februari 2013

Hari Inspirasi,20 Februari 2013

Well, ini adalah kegiatan pertamaku yang skalanya lebih luas. Kalau dibilang ini tingkat kota. Semacam itu.
Selama ini aku hanya berkutat dengan kegiatan-kegiatan di kampus. Yang nggak jauh-jauh dari organisasi dan event-event kampus. Ini pertama kalinya aku berkecimpung di dunia sosial yang bener-bener pure sosial tanpa ada intervensi sana-sini *menurutku*. Kegiatan ini namanya Kelas Inspirasi, yang merupakan kegiatan dari Indonesia Mengajar yang baru pertama kali diselenggarakan di Surabaya :)

Aku tau kegiatan ini awalnya dari temen akrab nan keple, @ajengrtn . Dia yang sudah lebih join dulu ikut kegiatan ini, karena dia merupakan bagian dari "UNAIR MENGAJAR". Awalnya dia cerita kalau butuh fotografer buat kegiatan ini. Dan awalnya aku nawarin temenku yang lain buat ikut. Tapi, karena dia butuh banyak, dengan sedikit pede (mungkin bisa dibilang modal bonek tanpa senjata), akhirnya aku mendaftarkan diri di kegiatan ini. Dengan modal "aku pernah kok jadi pubdekdok pas event kampus" , akhirnya aku mendaftarkan diri bersama temanku yang lain, Rika. Disini sih aku nggak nyari seberapa bagus gambar yang aku tangkap (sadar diri kemampuan potret mem-potret jauh dari kata 'ndewo') , tapi lebih cari pengalaman baru.

Pertemuan awal sekitar tanggal 9 Februari. Waktu itu, awalnya fotografer dan pengajar dipisahin. Berhubung aku sama rika telat datangnya, akhirnya ada beberapa info yang liput dari pendengaran. Tetapi untung aja sih nggak banyak ;p. Setelah itu aku berkenalan dengan beberapa teman dari fotografer, hingga akhirnya kami masuk di kelompok. Aku kedapatan kelompok 5, dan ternyata di kelompok tersebut masih dipecah lagi menjadi kelompok kecil. Lalu, bertemulah aku dengan Mbak Dini, sesama fotografer yang merupakan anak Arsi-ITS'10, dengan 2 volunteer (awalnya) Bu Manda dari Kedubes Jepang dan Pak Yahya dari Perhutani. Aku lupa dengan satu nama volunteer yang seharusnya ikut tetapi tidak dapat ikut, hingga akhirnya volunteer tersebut digantikan oleh Ibu Karina dari Jakarta. Well, itulah pertemuan awal kami.

Singkat cerita, 1 minggu setelah pertemuan itu, kami memutuskan untuk bertemu lagi tanggal 16 Februari untuk survey tempat di SDN Simomulyo VIII, agar waktu hari-H kami nggak kelabakan. Dan...jengjeng ! akhirnya tiba pula tanggal 20 Februari yang ternyata baru aku tau kalau Kelas Inspirasi diadakan serempak di beberapa kota (pancet kowo kamu lik --") . Awalnya, kami bertiga janjian di hotel Sheraton, dimana tempat Bu Karina menginap. Dan setelah itu, kami berangkat beriringan dengan aku dan mbak Dini di depan. Dan.....untung aja saya jadi navigator yang baik hari itu :p

Ini beberapa foto-foto para volunteer waktu mengajar dan foto-foto saat kegiatan. Mereka memang pantas di sebut inspirator :D


Bu Manda

Volunteer (minus Bu Karina) bersama PIC, kepala sekolah dan jajaran guru lainnya

Bu Karina

Pak Yahya

wishes ;)



Mbak Dini dan aku dikerubutin para bocah-bocah SD ;;)
Seperti yang aku bilang dari awal, foto-foto aku jauh dari kata ndewo kan ? tapi, yang penting ada yang bisa diambil dari gambar-gambar ini. Semoga menginspirasi kita semua ;;)

Tidak ada komentar: